
Senja di Candi Ijo
Sang bagaskara sudah condong di sisi barat. Dalam hitungan menit, ia akan segera kembali ke peraduan, menyisakan semburat warna jingga di angkasa sebelum gulita sepenuhnya datang. Sementara sang surya meniti jalan pulangnya, puluhan pengunjung masih enggan beranjak pergi. Mereka tak ingin melewatkan begitu saja momen senja yang amat syahdu di Candi Ijo.